Selasa, 09 Maret 2010

Membuat Foto Terlihat Lebih Dramatis

Halo gan... Kali ini saya ingin berbagi tutorial photoshop, yaitu cara membuat foto terlihat lebih dramatis. Untuk membuat efek ini tentunnya agan-agan harus punya software photoshop dulu. Kalau agan-agan ga punya bisa download versi portablenya DISINI. Naah, kalau agan-agan udah punya, langsung aja ya gan!


Kali ini saya menggunakan foto teman saya. namanya A2n, dia juga punya blog lho!
kalau mau buka blognya klik aja DISINI. Lohh... Kok jadi pomosi? :p



Pertama-tama buka dulu photoshopnya lalu tekan Ctrl + J dua kali untuk mencopy layer.
(Layer background hanya untuk perbandingan)



Klik Layer 1 copy, kemudian klik menu Filter > Other > High Pass



Pada jendela yang terbuka, isi bagian radius dengan 1 pixel. Kemudian klik OK.



Ganti blending Layer 1 copy menjadi Vivid light.



Satukan Layer 1 copy dengan Layer 1 dengan menekan panah di sebelah kanan > Merge down.
Atau menggunakan shortcut Ctrl + E.



Duplikat lagi Layer 1 dengan menekan Ctrl + J.



Pilih lagi menu Filter > Other > High Pass.
Kali ini pada Radius isi dengan 6 pixel. Kemudian klik OK.



Ganti Blending Layer 1 copy menjadi color dan rubah opacity nya menjadi 40%.



Satukan lagi Layer 1 copy dengan layer 1 dengan menekan panah sebelah kanan > Merge down.



Duplikat lagi Layer 1 dengan menekan Ctrl + J.



Pilih menu Filter > Blur > Gaussian Blur.



Pada bagian Radius, isi dengan nilai 9 Pixel. Kemudian Klik OK.



Kemudian, klik tab Filter > Noise > Add Noise.



Pada bagian Amount, isi dengan nilai 3%, Kemdian klik OK.



Klik Eraser tool, lalu hapus bagian-bagian yang ingin ditonjolkan, seperti mata, alis, hidung, mulut, dan lain-lain...



Kemudian ubah Opacitinya menjadi 40%.



Gabungkan lagi Layer 1 copy dengan Layer 1 dengan menekan panah di sebelah kanan > Merge Down.



Terakhir, klik menu Filter > Sharpen > Unsharp Mask.



Isi sesuai keinginan agan-agan. Misalnya kali ini saya mengisi Amount : 99%, Radius : 43 Pixel, Dan Threesold : 0. Silahkan agan kotak-katik sehingga menjadi lebih bagus.



Hasil akhirnya nih gan :

Perbandingan sebelum diedit nih gan :


Gimana gan? Tertarik untuk mencoba?
Terimakasih atas perhatiannya... hatur nuon...

Comments :

0 komentar to “Membuat Foto Terlihat Lebih Dramatis”

Posting Komentar

 

Tentang Saya

Foto saya
Kuningan, Jawa Barat, Indonesia
Seorang manusia yang selalu ingin berbagi berita apapun yang terbaik... Motto : "Kalau laki-laki, harus bisa lari sebelum bisa berjalan"

Followers

Copyright © 2009 by Sebuah Berita Dari Kuningan
Tema : Magazine Style oleh Blogger Magazine Diedit ulang oleh Fazar Esobe

Pembuat Template Ini : Blog Template 4 U | Blogspot Tutorial